Ulasan

Bahan-bahan Masker Alami Untuk Kebersihan Wajah

Memiliki wajah yang segar dan bersih merupakan dambaan dari setiap orang. Terutama bagi kaum perempuan. Kulit wajah yang kusam dan tak berjerawat maka akan membuat tampilan menjadi kurang. Maka hal ini akan mempengaruhi dari tingkat kepercayaan diri seseorang. Akan tetapi sayangnya tidak semua orang memiliki kondisi kulit wajah yang berseri dan bersih. Sehingga banyak yang menggunakan sabun jerawat untuk membersihkan jerawat dan komedo-komedo di wajahnya.

Akan tetapi bagi sebagian orang, demi mendapatkan kulit yang halus dan cerah butuh banyak upaya yang harus dilakukan. Banyak cara yang dilakukannya misalnya dengan berbagai serangkaian produk perawatan di salon atau di klinik kecantikan yang menguras kantong Anda, seperti obat jerawat, sabun jerawat, krim pagi, krim malam, sunblok dan lainnya. Walaupun terkadang ada beberapa orang yang akhirnya ketergantungan dengan produk-produk kecantikan tersebut.

Membuat Masker Alami Dari Aneka Jeruk Untuk Wajah

Selain dengan menggunakan perawatan dari klinik maka Anda dapat membuat masker alami yang dapat membersihkan wajah dan memutihkan wajah dari aneka jeruk seperti di bawah ini.

  1. Jeruk Nipis

Jeruk nipis dikenal dengan kaya akan antioksidannya dengan vitamin C nya. Dengan jeruk nipis maka akan membantu Anda mendapatkan kulit yang terhindar dari jerawat. Disamping itu jeruk nipis ini juga dapat membantu Anda untuk mencerahkan wajah dan untuk mengatasi minyak yang berlebih dan juga dapat mengangkat sel-sel kulit mati. Caranya dengan membelah jeruk nipis tersebut menjadi dua bagian, kemudian oleskan secara merata pada wajah. Diamkan terlebih dahulu sampai 30 menit. Lalu bilas.

  1. Jeruk

Tidak hanya daging dari buah jeruknya saja yang bisa dikonsumsi secara langsung, jeruk dapat dijadikan alternatif untuk membuat masker yang alami untuk membersihkan dan memutihkan wajah. Caranya pun mudah dengan peras air jeruk tersebut, oleskan pada wajah Anda secara merata. Dan lakukan secara rutin di setiap hari, dengan dilakukan setiap hari maka wajah akan bersih, putih dan segar.

  1. Lemon

Sama seperti jeruk nipis, selain mengandung vitamin C dan anti oksidan, di dalam buah lemon ini terkandung juga asam alpha hidroksi untuk menangkal radikal bebas di dalam kulit. Cara membuatnya dengan mengoleskan perasan dari air lemon ini ke wajah, dan diamkan selama 15 menit kemudian bilas wajah dengan air hangat. Maka wajah akan merona dan segar karena lemon ini merupakan salah satu alat bleaching alami.

Membuat Masker Alami Dari Aneka Umbi-Umbian Untuk Wajah

  1. Bengkoang

Seperti yang kita ketahui banyak dari produk kecantikan yang menggunakan kandungan dari bengkoang untuk pemutih. Karena bengkoang ini kaya sekali dengan vitamin B dan C yang tentunya sangat berperan penting dalam menjaga wajah untuk tetap bersinar dan memutihkan wajah. Caranya parut bengkoang sampai lembut, lalu peras dengan air, dan gunakan sarinya untuk masker, dan diamkan selama 20 menit, lalu bilas sampai bersih dan lakukan secara rutin.

  1. Kentang

Kandungan mineral di dalam kentang ini dapat menjadi antibiotik yang alami untuk dapat memperlambat dan juga membantu regenerasi kulit dari penuaan wajah. Anti oksidan yang alami ini dapat berperan penting untuk mengatasi menyamarkan noda dan flek pada wajah dan dapat hilang secara sempurna.  Caranya cukup mudah dengan cara menumbuk kentang rebus sampai halus, lalu campurkan dengan susu sampai berbentuk pasta. Dan oleskan pada wajah Anda diamkan 30 menit lalu bilas dengan air yang bersih.

  1. Lobak Putih

Lobak putih memiliki kandungan vitamin yang cukup baik untuk menjaga kesehatan kulit wajah Anda, yaitu mengandung vitamin C, vitamin B complex, zinc dan fosfor. Kandungan air dalam lobak putih yang cukup banyak dapat membuat kulit lebih sehat dan lembab. Caranya lobak putih dihaluskan, kemudian campurkan minyak zaitun dan gunakan untuk masker wajah diamkan selama 30 menit, lalu bilas sampai bersih

Demikian cara-cara alami yang dapat digunakan untuk membuat kulit menjadi bersih dan bersinar. Walaupun terkadang memang Anda harus menggunakan sabun jerawat jika Anda mengalami jerawat membatu atau jerawat yang terus menerus timbul dan menimbulkan iritasi pada kulit wajah.