Solusi

Belajar Kosakata Bahasa Arab yang Biasa Dipakai Sehari-Hari

Dalam kehidupan sehari-hari, tidak jarang kosakata bahasa Arab sudah banyak diserap dan dipakai oleh kebanyakan orang bahkan sudah sejak dahulu. Penerimaan ini memang sudah dimaklumi menimbang banyaknya penduduk muslim di Indonesia yang lekat dengan pemakaian bahasa Arab. Untuk itu Hilyah akan memberikan beberapa kata yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari yang tidak jarang kata-kata tersebut mengandung doa yang baik.

10 Kosakata Bahasa Arab Beserta Maknanya

Berikut Hilyah bagikan 10 kata beserta maknanya agar dapat dipahami maksud dari kata-kata tersebut apabila Anda ingin belajar sekaligus mengaplikasikannya saat berkomunikasi.

  1. Syukron

Berasal dari kata syukur, yang mana syukron biasa digunakan untuk mengungkapkan rasa syukur atau rasa terima kasih terhadap apa pun kepada seseorang. Kata serapan ini tentu sudah tak asing lagi karena sering kali digunakan.

  1. Barokallah

Barokallah berarti semoga Allah memberkahi atau melimpahkan kebaikan. Kata ini sering digunakan untuk mendoakan seseorang agar selalu diberi kebaikan dalam hal apa pun. Seperti halnya saat mengucapkan selamat barokallah fi umrik untuk mengucapkan selamat dan mendoakan orang yang berulang tahun.

  1. Jazakallah

Jazakallah diungkapkan untuk seseorang atas perbuatan baik yang dilakukan atau berjasa terhadap kita. Jazakallah sendiri berarti semoga Allah membalas (atas kebaikan) mu. Selain itu jika diucapkan kepada perempuan menjadi Jazakillah.

  1. Afwan

Kata Afwan bisa digunakan dalam konteks tertentu. Jika dalam konteks untuk meminta maaf atas kesalahan mempunyai makna “maaf”. Kemudian konteks kedua jika digunakan untuk menjawab kata syukron mempunyai makna “sama-sama”.

  1. Suudzon

Kita pasti sudah sering mendengar kata ini. Suudzon berasal dari dua kata yaitu, suu yang berarti buruk dan dzon yang berarti dugaan atau sangkaan, yang mana kata ini bermakna berburuk sangka. Hal ini sangat dilarang untuk berburuk sangka.

  1. Husnudzon

Husnudzon merupakan kebalikan dari suudzon, yang mana husnu berarti baik dan dzon berarti sangkaan. Husnudzon bermakna berbaik sangka. Ini yang harus kita lakukan terhadap suatu hal harus berprasangka baik.

  1. Syafakallah

Kata ini biasa diungkapkan untuk mendoakan bagi seseorang yang sedang sakit agar diberi kesembuhan. Karena itu arti Syafakallah sendiri adalah semoga Allah menyembuhkanmu. Jika ditujukan kepada perempuan menjadi Syafakillah.

  1. Husnul Khotimah

Terdiri dari 2 kata yaitu husnul yang berarti baik dan khotimah yang berarti ujung atau akhir, sehingga Husnul Khotimah bermakna akhir yang baik. Sering kali kita mendengar kata ini untuk berbelasungkawa ketika seseorang meninggal dimana kita mendoakan agar seseorang tersebut meninggal dalam keadaan yang baik.

  1. Bi idznillah

Bi idznillah mempunyai arti dengan izin Allah. Kata ini sering kali diucapkan dalam kehidupan sehari-hari untuk menerangkan bahwa apa yang terjadi atau yang dilakukan itu atas izin dari Allah.

  1. Fii Amanillah

Fii amanillah berarti semoga dalam lindungan Allah. Biasanya diungkapkan kepada orang yang akan bepergian untuk mendoakannya supaya selalu ada dalam lindungan Allah dimanapun berada.

Tips Belajar Kosakata Bahasa Arab

Ada beberapa cara mudah yang bisa Anda lakukan dalam proses menghafal kosakata Arab. Pertama, agar lebih mudah seringlah memakainya dalam percakapan dengan teman yang kalau memungkinkan mampu berbahasa Arab. Kedua, memasang poster atau sejenisnya yang berisi kosakata Arab penting agar Anda mudah untuk menghafal. Ketiga, rajinlah untuk membuka kamus untuk menambah koleksi kosakata atau bisa juga membaca terjemahan Alquran. Demikianlah pembahasan Hilyah mengenai kosakata bahasa Arab yang sering dipakai sehari-hari beserta tips belajarnya. Semoga barokah dan bermanfaat.

Solusi

6 Tahap Yang Dilalui Ketika Ingin Merubah Sikap

Berbicara tentang ingin perubahan menjadi lebih baik bukanlah suatu perkara yang mudah, karena apabila kita mengkajinya dengan lebih serius maka kita diwajibkan untuk berani melakukan suatu hal yang sebelumnya berseberangan dengan kita. Adapun untuk berubah tentunya bertahap, kita tidak bisa berubah langsung dalam kurun waktu yang singkat. Menurut beberapa penelitian dan juga tes kepribadian online ada beberapa tahap yang perlu dilalui untuk bisa dikatakan berubah.

6 Tahap Yang Wajib Dilalui Untuk Merubah Sikap Menjadi Lebih Baik

Ada 6 tahapan yang perlu kita lalui apabila ingin menjadi orang yang lebih baik lagi. Menurut tes kepribadian online tahapan tersebut, diantaranya ialah sebagai berikut ;

  1. Tahap pra kontemplasi

Tahap ini merupakan tahap dimana kita masih belum mau mengakui meskipun dalam hati kita sudah sadar bahwa kita perlu bersikap untuk lebih dewasa, akan tetapi pada fase ini kita masih memiliki banyak alasan yang membuat kita enggan untuk berubah lebih awal.

  1. Tahap kontemplasi

Tahap kontemplasi atau yang biasa disebut dengan tahapan merenung ataupun berpikir ke depan. Pada tahap ini seseorang akan lebih berpikir rasional dan dewasa, dimana pada fase ini kita juga akan berpikir jika kita perlu melakukan perubahan sekarang juga, karena semakin cepat maka akan semakin baik pula.

  1. Tahap persiapan

Tahap persiapan ialah tahap yang mendorong untuk melakukan pergerakan, pada fase ini minimal kita sudah menyusun sebuah rencana, apabila kita ingin menjadi lebih baik lagi dalam hal ibadah maka kita perlu menentukan jadwal kajian sekitar.

  1. Tahap untuk beraksi

Tahap ini merupakan tahap yang paling penting, karena tahap ini ialah tahap dimana segala angan-angan dan keinginan untuk lebih baik nyata dijalankan. Pada tahapan ini kita perlu tahan banting karena menjalankan memang tidaklah semudah apa yang dikatakan.

  1. Tahap pemeliharaan

Nah, tahap pemeliharaan ini juga tidak kalah penting dengan tahap aksi, karena jika kita sudah beraksi tetapi tidak dirawat semangatnya maka akan mudah sekali bagi kita untuk move on dari perubahan tersebut, dan kita akan mengulangnya dari awal lagi.

  1. Tahap akhir

Tahap akhir ialah tahap dimana kita memperoleh hasil dari apa yang kita inginkan. Tahap ini sangat diinginkan untuk bisa mendapatkan hasil yang menakjubkan. Tahap ini kita tidak akan merasa tergoda lagi dengan segala jenis godaan karena kita sudah kuat dan terlatih untuk tahan banting.

Waktu Untuk Melalui 6 Tahapan Untuk Menjadi Pribadi Yang Lebih Baik

Berbicara tentang kapan kita bisa berubah menjadi pribadi yang lebih baik, maka tidak ada seorang pun yang bisa tahu. Hal ini dikarenakan setiap orang memiliki kepribadian yang berbeda-beda antara yang satu dengan yang lainnya. Ada seseorang yang hanya memerlukan sedikit waktu untuk melewati fase tersebut akan tetapi ada juga yang perlu waktu yang panjang untuk bisa melewati 6 fase tersebut.

  1. Memerlukan sedikit waktu

Orang yang memiliki semangat hidup yang tinggi biasanya akan sangat bersemangat jika berubah menjadi lebih baik, dengan begitu maka hanya memerlukan sedikit waktu saja untuk melewati 6 tahapan untuk berubah

  1. Memerlukan banyak waktu

Orang yang biasanya hidup tanpa arah dan tanpa aturan akan tetapi memiliki keinginan untuk berubah maka biasanya proses berubahnya cukup lama, tidak hanya memerlukan waktu yang sedikit saja.

Demikianlah beberapa tes kepribadian online yang bisa kita sampaikan tentang 6 tahapan yang perlu kita lalui untuk dapat menjadi seseorang yang memiliki kepribadian yang lebih baik. Selamat mencoba !

Solusi

Solusi Untuk Para Jomblo Agar Cepat Dapat Gandengan

Siapa yang masih jomblo? Biasanya mereka yang masih jomblo dan sudah lama menyandang status jomblo akan menghindari kegiatan kumpul bareng keluarga atau sahabat karena risih ditanya kapan pensiun jadi jomblo? Akhirnya saran menggunakan jasa cari jodoh kadang muncul dari mereka yang mengaku peduli pada kondisi Anda.

Sedemikian parahkah kondisi Anda sehingga harus menggunakan jasa layanan mencari jodoh? Meski hal itu sah atau wajar saja untuk dilakukan, namun banyak yang masih menganggap tabu untuk menggunakan jasa mereka. Dengan dalih menjadi terlihat kurang laku ketika menggunakan jasa mencari jodoh membuat banyak orang hingga kini lebih memilih untuk tetap bertahan jomblo.

Beberapa Solusi Tepat Untuk Anda Para Jomblo Agar Cepat Dapat Gandengan

Nah jika Anda adalah salah seorang jomblo yang kini sedang putus asa dengan status yang Anda miliki sedemikian lama serta sedang cari jodoh mengapa tak mencoba untuk menggunakan beberapa solusi yang akan Kita bahas berikut ini. Kami akan membahas tentang beberapa solusi untuk para jomblo agar cepat dapat gandengan.

  • Reformasi diri

Hal yang pertama kali bisa Anda lakukan adalah lakukan perubahan atau reformasi diri. Misalnya Anda sering mendapatkan masukan tentang beberapa kekurangan atau kebiasaan buruk yang Anda miliki. Segera identifikasi apa saja hal tersebut dan langsung rubah semampu Anda menjadi lebih baik dari kemarin.

  • Jalin hubungan dengan kawan lama

Kemudian solusi yang selanjutnya adalah usahakan untuk menjalin kembali komunikasi atau hubungan dengan teman dan kawan lama dari sekolah maupun tempat kerja. Siapa tahu dengan hal itu akan membuka peluang informasi terbaru untuk Anda menjalin hubungan.

  • Tekuni kembali hobi lama atau menekuni hobi baru

Jika Anda memiliki hobi yang sudah lama Anda tinggalkan Anda bisa kembali menekuninya. Atau mungkin Anda ingin mencoba jenis hobi yang baru dengan harapan Anda bisa menemukan teman baru yang cocok dengan Anda.

  • Beranikan diri Anda

Kemudian solusi yang terakhir adalah beranikan diri Anda. Siapa tahu status jomblo Anda bisa terjadi karena Anda kurang berani mengambil keputusan. Jadi solusinya adalah segera ambil keputusan jika menurut Anda hal itu yang terbaik. Bukan berarti Anda langsung bergerak tanpa pertimbangan, namun bergerak dan ambil keputusan dengan sebelumnya mempertimbangkan lebih baik tentang hal tersebut.

Bagaimana Dengan Kriteria Ideal Yang Harus Dimiliki?

Banyak para jomblo yang terjebak dengan kriteria ideal yang harus didapatkan dan dimiliki dari seorang pendamping. Padahal kriteria bisa saja berubah sesuai dengan kondisi yang ada pada saat ini. Jadi baik kriteria atau karakter sebenarnya bukanlah hal yang mengikat dalam hal ini. Yang terpenting adalah Anda bisa mendapatkan seseorang yang bisa klik dengan Anda.

Apa artinya klik? Klik artinya dia mampu berjalan bersama Anda dalam segala kondisi dan suasana. Anda dan dia bisa saling melengkapi satu sama lain sehingga kehidupan Anda terasa lebih lengkap. Ketika sifat, karakter dan kebiasaan berbeda, hal itulah yang membuat hubungan Anda menjadi lebih berwarna dan bermakna.

Satu lagi saran untuk Anda para jomblo yang sedang mencari jodoh. Buka diri Anda sebaik mungkin. Tak perlu menutup kemungkinan bahwa jodoh Anda datang dari perjodohan atau bukan. Karena siapa yang tahu bahwa memang jalan untuk bertemu dengannya memang harus melalui cara perjodohan. Selanjutnya apakah Anda akan melanjutkannya atau tidak hal itu terserah pada Anda. Tak perlu menjadi beban atau masalah yang terlalu dirisaukan. Cukup jalani dan lihat hasilnya untuk kehidupan Anda. Semoga Anda berhasil dengan usaha cari jodoh dan mendapatkan yang sesuai dengan harapan Anda.

Solusi

Solusi Tepat Untuk Kamu yang Takut Kehabisan Kuota Internet

Dalam website aqualinea banyak diulas tentang beberapa cara yang tepat untuk Anda lakukan khususnya jika Anda mengalami kekhawatiran akan kehabisan kuota internet. Penggunaan akses internet yang semakin meluas membuat kebutuhan akan jumlah kuota yang memadai pun harus terpenuhi. Tak jarang Kita bisa menghabiskan pulsa banyak hanya untuk membeli kuota internet saja.

Nah jika Anda termasuk salah satu orang yang khawatir akan kehabisan kuota internet maka solusi berikut bisa Anda terapkan. Ada beberapa solusi terbaik yang bisa Anda lakukan jika ingin menghemat pemakaian kuota internet milik Anda. Yuk Kita simak bersama apa saja solusi yang diberikan dalam artikel berikut.

Beberapa Solusi Tepat Untuk Bisa Menghemat Kuota Internet

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam penggunaan kuota internet di smartphone Anda. Semakin banyak aktivitas internet yang Anda lakukan maka akan semakin banyak pula kebutuhan kuota internet Anda. Padahal menurut aqualinea harga kuota internet di Indonesia masih terbilang cukup mahal. Hal ini tentunya membuat Anda harus bisa menghemat pemakaian kuota internet sebaik mungkin agar supaya bisa dipakai sesuai dengan kebutuhan Anda.

  • Pilih aplikasi

Yang pertama adalah usahakan untuk lebih selektif dalam memilih aplikasi yang akan diinstal dalam perangkat smartphone atau ponsel pintar Anda. Banyak orang yang hanya penasaran dengan sebuah aplikasi kemudian membiarkannya terinstal meski tak sering menggunakannya. Padahal hal tersebut tetap menyedot kuota internet.

  • Setting penggunaan internet

Hal yang kedua adalah Anda bisa melakukan setting pada penggunaan internet di ponsel cerdas Anda agar supaya tak semua aplikasi terhubung dengan koneksi internet. Dengan begitu maka penggunaan internet tak secara otomatis digunakan.

  • Aplikasi versi lite

Kemudian yang ketiga adalah menggunakan aplikasi versi lite. Aplikasi versi lite adalah aplikasi yang memiliki bobot lebih ringan sehingga tak memakan akses internet lebih banyak. Ada banyak sekali aplikasi yang umum digunakan dan sudah beredar dalam versi lite agar supaya lebih mudah untuk digunakan oleh pengguna ponsel cerdas.

Tips Agar Mendapatkan Pulsa Internet Kuota Banyak Harga Terjangkau

Lalu adakah tips untuk bisa mendapatkan pulsa internet dengan harga terjangkau plus jumlah kuota yang cukup banyak? Tentu saja ada. Yang pertama adalah pilih paket internet yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Ada beberapa provider yang menyediakan paket internet dengan harga terjangkau dan jumlah kuota yang cukup banyak.

Kemudian tips yang selanjutnya adalah pastikan untuk mengetahui apakah paket internet yang akan Anda dapatkan full internet tanpa pembatasan waktu. Karena banyak yang tak tahu ketika ada pembatasan waktu penggunaan internet sehingga pemakaian internet pun menjadi kurang maksimal.

Ada pembagian kuota internet siang, malam dan khusus untuk media sosial serta video. Untuk bisa menggunakan kuota internet sesuka hati Anda maka Anda harus mendapatkan kuota internet tanpa pembagian waktu tersebut. Jika Anda kesulitan mendapatkannya, ada beberapa situs yang mengulas tentang bagaimana cara untuk mengubah kuota internet khusus siang atau malam menjadi bisa digunakan kapan saja Anda membutuhkannya.

Demikian ulasan singkat tentang cara agar supaya bisa menghemat pemakaian kuota internet dan sesuai dengan keinginan Anda. Harapan Kami Anda bisa menghemat pemakaian kuota internet dengan provider apa pun yang Anda gunakan serta mendapatkan manfaat dari artikel ini. Jangan lupa untuk membagikan informasi bermanfaat ini pada orang lain agar supaya lebih banyak orang yang mengetahui bagaimana cara untuk menghemat pemakaian internet dengan maksimal. Sekian informasi dari Kami yang selengkapnya bisa Anda lihat di http://aqualinea.net.

Solusi

5 Solusi Memiliki Rumah Tanpa Riba Dan Bank

Memiliki rumah sendiri tanpa harus tinggal bersama orang tua adalah impian bagi semua orang. Karena banyak yang beranggapan bahwa tinggal serumah dengan orang tua ialah menjadi hal yang sensitif apalagi ketika telah menikah dan harus membina rumah tangga sendiri. Bagi orang yang baru saja menikah dan memiliki budget pas-pasan sangatlah sulit untuk membeli sebuah rumah. Sebenarnya ada banyak tawaran cicilan rumah yang menggiurkan, namun bagi orang muslim terkadang mereka khawatir sekali akan masalah riba.

Mengapa Lebih Baik Kita Menghindari Riba Dan Bank?

Riba, selain berdosa alasan kita menghindarinya ialah beberapa cicilan bank untuk membeli sebuah rumah sangatlah mahal jika ditotal, ditambah lagi dengan jangka waktu yang cukup lama membuat kita semakin resah dan memiliki beban tanggungan cicilan terhadap bank. Maka artikel ini akan mengulas beberapa solusi sederhana dari permasalahan tersebut.

Bagaimana Solusi Memiliki Rumah Tanpa Adanya Riba Bank?

Bagi orang awam memang sulit membedakan mana yang riba dan mana yang tidak. Solusi mendapatkan sebuah rumah tanpa ada riba sebenarnya sudah ditawarkan sejak lama oleh KPR (kredit pemilikan rumah) yang mana pada saat ini ada yang berbasis syariah. Ada juga lembaga-lembaga lain yang menawarkan cicilan tanpa adanya riba dengan syarat dan ketentuan berlaku. Riba memang menjadi ketakutan masyarakat muslim karena merupakan dosa besar, yang mana kita hidup di Indonesia sangat sulit menghindari riba baik itu riba kecil maupun besar.

  • Memilih rumah sesuai kebutuhan dan kemampuan

Solusi yang paling mendasar pada saat ingin membeli rumah adalah dengan memilih rumah yang berdasarkan kebutuhan dan kemampuan, jika saja kita hanya memiliki budget yang pas untuk membeli rumah yang sederhana. Maka itulah yang terbaik, janganlah dulu memaksakan membeli rumah mewah dan megah, keserakahan ini akan membawa kita untuk berpikir mencicilnya saja melalui lembaga, bank atau sales rumah tertentu agar kita tergiur dengan riba. Biasanya cicilan yang ditawarkan oleh bank konvensional memang lebih rendah dan ringan, sehingga kita pasti mudah tergiur. Maka berpikirlah dengan bijak dan belilah rumah sesuai kebutuhan dan kemampuan.

  • Memilih cicilan tanpa adanya perantara bank

Ada solusi mencicil rumah tanpa riba, yakni dengan cicilan tanpa perantara bank. Anda bisa memilih pengembang yang telah menawarkan rumah dengan cicilan sesuai kesepakatan tanpa harus melalui perantara bank. Bisa jadi kamu membeli dari kerabat, keluarga, teman lama atau pun kenalan yang sedang menjual rumah. Adapun lembaga Developer Property Syariah Indonesia yang mengembangkan perumahan dengan cicilan tanpa adanya bank. Anda bisa membeli atau mencicil secara langsung kepada pengembang tanpa takut terkena riba. Jangan lupa untuk mengecek perusahaan tersebut agar tetap aman.

  • Memilih lembaga berbasis syariah

Ada beberapa lembaga perkreditan rumah yang berbasis syariah atau sering disebut KPR Syariah. Dalam lembaga ini ada pula beberapa pilihan akad yang bisa menjadi alternatif yakni akad murabahah, akad ba’i atau jual beli, akad ijarah, akad musyarakah mutanaqisah atau disebut dengan kepemilikan bertahap dan lain-lain. Akad-akad ini menjamin keamanan harta Anda dari riba asalkan jika benar-benar dijalankan sesuai syariat. Anda juga bisa menggunakan akad istishna yakni pembiayaan rumah dengan tujuan tertentu.

  • Membeli rumah dengan cicilan bertahap

Anda bisa saja membeli rumah dengan cara ini, yakni dengan membayar tunai namun bertahap. Banyak pengembang yang menawarkan pembelian bertahap demi untuk menghindari riba dan bank. Contohnya Anda menyepakati membeli rumah seharga 240 juta. Secara bertahap selama 24 bulan atau dua tahun, maka setiap bulannya Anda wajib menyetorkan uang secara bertahap sebanyak 10 juta. Hampir sama dengan cicilan namun di sini tidak terdapat bunga. Meskipun biasanya sudah ditetapkan bahwa harga rumah sedikit lebih mahal dari biasanya.

  • Membeli rumah dengan cara cash

Cara yang paling aman selanjutnya untuk menghindari riba dari bank adalah dengan membeli rumah secara cash. Asalkan tadi, Anda cukup membeli rumah sesuai kebutuhan dan budget yang Anda miliki. Lantas bagaimana jika belum cukup memiliki budget? Maka Anda bisa saja menabung dan berinvestasi secara syariah terlebih dahulu. Bisa di lembaga-lembaga keuangan syariah baik mikro maupun makro. Jika Anda serius ingin memiliki rumah, maka uang akan terkumpul dengan mudah dan pastinya rumah impian Anda akan segera terbeli. Jadi lakukan yang terbaik dan bersabar.

Itulah beberapa ulasan mengenai solusi membeli rumah tanpa adanya riba dan cicilan bank. Semoga dapat membantu Anda dan bermanfaat.

Solusi

Cara Mencari Tiket Pesawat Murah Dan Mudah

Sebentar lagi memasuki masa liburan panjang sekolah sekaligus libur hari raya. Jadi kalian pasti menginginkan liburan jauh yang belum pernah dikunjungi, atau pun ingin mudik jarak jauh seperti antar pulau. Bagi kalian yang belum pernah naik transportasi udara atau pesawat karena takut biaya mahal, tenang saja. Karena sebenarnya ada cara-cara supaya kalian bisa liburan atau mudik jauh menggunakan pesawat dengan biaya yang murah dan cara yang mudah.

Bagaimana Cara Mencari Tiket Pesawat Murah Dan Mudah?

Zaman sekali banyak sekali promo-promo yang dilakukan oleh para maskapai di Indonesia untuk menawarkan harga penerbangan. Mulai dari 200 sampai 400 ribu saja, namun setelah menteri perhub mengeluarkan peraturan-peraturan mengenai batas harga terendah sebuah tiket pesawat, maka hal tersebut sudah tidak mungkin dijumpai lagi pada saat ini. Akan tetapi meskipun sudah tidak ada promo gila seperti dahulu kalian tetap saja bisa berhemat menggunakan pesawat asalkan mengetahui cara-caranya, berikut ini ulasannya.

  • Rajin mengecek harga penerbangan pesawat

Usaha pertama yang paling sederhana ialah dengan rajin mengecek harga penerbangan sebuah maskapai. Caranya sangat mudah yakni dengan aktif di media sosial dan memantau akun OTA, maskapai dan bank. Baik itu akun Facebook, Twitter ataupun Instagram. Sangat mungkin bagi mereka untuk mengadakan promo atau potongan harga yang fantastis. Dengan rajin mengecek juga kalian bisa membandingkan harga maskapai satu dengan yang lainnya dan bisa memilih penerbangan sesuai budget yang kalian miliki.

  • Pilihlah maskapai yang berbeda

Menggunakan maskapai yang berbeda ialah berlaku bagi kalian yang membutuhkan transit atau dua kali penerbangan atau kamu melakukan penerbangan pulang pergi saja. Ternyata bukan suatu kepastian jika kalian menggunakan maskapai yang sama, malah akan membayar dengan lebih murah. Bahkan banyak yang membuktikan jika menggunakan maskapai yang berbeda mereka bisa membandingkan harga beberapa maskapai dan mengetahui harga mana yang sesuai kebutuhan juga budget yang dimiliki.

  • Membawa barang seperlunya saja

Ternyata beratnya barang bawaan juga mempengaruhi biaya tambahan. Maka dari itu janganlah membawa barang-barang yang sebenarnya tidak diperlukan. Cerdaslah menjadi penumpang dan pilihlah barang yang paling penting dan berguna pada saat kalian sampai pada tujuan. Istilah membayar beban per kilo dalam bagasi adalah excess baggage. Agar kamu lebih ringkas membawa pakaian maka bawalah pakaian yang berwarna nude dan netral agar bisa dipadu padankan dengan berbagai pakaian tanpa harus membawa banyak pakaian lain.

  • Belilah tiket secara individu

Membeli tiket dengan cara rombongan tidak menjamin harga menjadi murah, karena ternyata banyak yang mengatakan bahwa harga kursi dalam pesawat itu berbeda-beda. Contoh harga kursi yang di depan jauh lebih mahal dari pada yang di belakang, atau harga kursi yang berada di samping mesin lebih murah dari pada yang tidak, karena mengeluarkan sedikit suara bising yang mengganggu kenyamanan. Jadi jika membeli rombongan bisa saja harganya berbeda dan malah lebih mahal. Jika membeli individu kamu memiliki kemungkinan mendapat kursi yang lebih murah.

  • Membayar dengan mata uang yang berbeda

Jika kalian berlibur ke luar negeri maka sebaiknya pesanlah tiket pesawat ketika kamu sedang berada di sana. Misalkan kalian berlibur ke Korea, maka saat kalian berada di sana untuk melakukan perjalanan antar kota, janganlah memesan tiket saat di Indonesia. Karena ketika kalian berada di Korea kalian tidak dianggap sebagai pelancong oleh OTA. Dan gunakanlah mata uang lokal untuk membayarnya agar lebih murah.

  • Membeli paket traveling

Dan cara terakhir ialah tang paling mudah yakni dengan membeli sebuah paket traveling. Alias dengan memesan penginapan sekaligus penerbangan. Dari pada harus memesan secara terpisah yang malah ribet dan memakan banyak biaya. Paket traveling biasanya menyediakan paket agar lebih ekonomis.

Mengapa Kita Harus Cerdas Mencari Tiket Pesawat?

Menjadi penumpang memang harus cerdas dan bijak. Salah satunya adalah dengan cerdik memilih trik agar kita bisa mendapatkan fasilitas yang baik namun harga yang miring. Tentunya sebuah fasilitas yang diinginkan oleh semua orang. Jadi jangan gengsi untuk perhitungan terhadap perjalanan naik pesawat. Karena sisa anggaran naik pesawat bisa digunakan untuk keperluan yang lain, tentunya sangat hemat. Semoga bermanfaat.